Tugas Tambahan VCT Bath 5; Review Rumah Belajar.id










Review 1
Rumah Belajar .id : Buku Guru Pendidikan Agama Islam kelas X

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh, Bapak Ibu Guru Hebat dimanapun anda berada, perkenalkan saya Juhandi Yahya peserta VCT Bath 5 VCI 100 Jakarta 3, untuk menyampaikan review 2 content yang terdapat pada rumahbelajar.id

Review pertama tentang Buku Guru Pendidikan Agama islam dan budi pekerti kelas 10

sesuai dengan namanya BUKU GURU, maka buku ini hadir untuk memberikan pedoman kepada Bapak/Ibu Guru dalam menyiapkan proses belajar dan mengajar. Penjelasan yang lengkap didalamnya mulai dari kompetensi inti, kompetensi dasar, tujuan pembelajaran, sasaran dan ruang lingkup pembelajaran sampai pada penilaian dan pengayaan juga media interaksi antara guru dan orang tua.

Saran saya buku ini sangat rekomended untuk Bapak/Ibu Guru, segera miliki bukunya, pelajari dan amalkan dalam kegiatan pembelajaran. Semoga kita sukses dunia akhirat.

Lalu Review kontent kedua
yang menjadi objek review kita adalah buku siswa kelas X Pendidikan Agama islam dan budi pekerti. Kontributor buku ini Pusat Pendidikan dan kebudayaan, pusat informasi dan komunikasi. Isi buku ini terdiri dari 11 bab. secara garis besar terdiri dari 2 bab tentang aqidah, 4 bab tentang Al-Qur'an, 2 bab tentang fikih dan 2 bab tentang pemikiran.

banyak kelebihan yang ditawarkan buku ini, diantaranya ada lembar pengamatan, membuka relung hati, mengkritisi sekitar kita, rangkuman materi, evaluasi dan penugasan.

Namun kekurangan buku ini kalau menurut saya tidak dicantumkan bab-bab mana saja yang harus diajarkan di semester ganjil bab-bab mana saja yang diajarkan di semester genap.

demikian review saya tentang 2 konten yang ada di rumahbelajar.id, semoga bermanfaat. terakhir jangan lupa sabda NAbi Muhammad shollallohu 'alaihi wasallam: khoirukum anfa'uhum linnaas" :"yang terbaik diantara kamu adalah yang bermanfaat bagi manusia."


wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh
link youtube tugas STT & TTS review rumah belajar.id: https://www.youtube.com/watch?v=H9bmXJJnWBg&t=205s 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tajwid Qs. Al-Hujurat/49 ayat 12

Tafsir QS. Ali Imran/3 ayat 190-191